Polsek Medan Labuhan Berhasil Tangkap Pelaku Pencurian Yang Beraksi di Jalan Yos Sudarso -->

Advertisement

Advertisement

Polsek Medan Labuhan Berhasil Tangkap Pelaku Pencurian Yang Beraksi di Jalan Yos Sudarso

Senin, 11 Januari 2021


pewarta online.com
 | LABUHAN-Polsek Medan Labuhan berhasil menangkap pelaku tindak pidana pencurian, Minggu (10/01/2021) malam.


Penangkapan tersebut dibenarkan Kapolsek Medan labuhan Kompol Edy Safari melalui Kanit Reskrim Iptu Andi Rahmadsyah saat dikonfirmasi pewartaonline.com di ruang kerjanya, Senin (11/01/2021).

Dia (Kanit Reskrim) menjelaskan. Penangkapan itu berdasarkan laporan resmi dari Samsiah (34 tahun) warga Jalan Titi Pahlawan, Gang Sapat, Lingkungan V, Kelurahan Rengas Pulau, Kecamatan Medan Marelan, Kota Medan, Sumatera Utara dengan nomor LP / 20 / I / 2021 / SU / PEL-BELAWAN / SEK M. LABUHAN.

"Pihak kami (polisi), saat mendapat laporan tentang adanya korban pencurian dengan kekerasan di Jalan KL Yos Sudarso, Kelurahan Kota Bangun, Kecamatan Medan Deli langsung melakukan penyelidikan. Dari hasil yang kami peroleh tentang ciri-ciri pelaku, dengan sigap langsung dilakukan penangkapan di jalan Pasar-V, Dusun Salak, Desa Tembung, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang," kata Kanit.

Lanjut dikatakan Kanit, pelaku berinisial 'WSH' (23 tahun) warga kota Medan. Saat di interogasi, pelaku mengakui atas perbuatan-nya bersama temannya, polisi langsung melakukan pengembangan terhadap pelaku lain. Namun, saat dilakukan pengembangan, pelaku berusaha menyerang petugas sehingga kami (polisi) melakukan tindakan tegas terukur. Untuk tersangka yang lain masih dalam pengejaran. Dan barang bukti berhasil disita berupa sepeda motor jenis Honda Scoopy warna Merah kombinasi Putih BK 5324 ABY," tandasnya. (Kinoi)