Sekda Pimpin Apel Bersama ASN & PHL DKP -->

Advertisement

Advertisement

Sekda Pimpin Apel Bersama ASN & PHL DKP

Rabu, 20 Maret 2019

MEDAN, POC - Wali Kota Medan Drs H T Dzulmi Eldin S  MSi MH diwakili Sekda Kota Medan Ir Wiriya Al Rahman MM  memimpin Apel Besar Bersama dengan seluruh jajaran Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kota Medan di Stadion Teladan Medan, Rabu (20/3/2019).

Disamping ribuan ASN dan PHL DKP,  apel bersama yang berlangsung mulai pukul 16:30 WIB itu  turut dihadiri Kadis DKP M Husni SE MSi, Kepala BKD Dan PSDM Kota Medan  Muslim Harahap, Sekretaris DKP Zul Ahmadi beserta seluruh pejabat struktural di lingkungan DKP.

Mengawali arahannya, Sekda mengatakan, apel bersama ini digelar sebagai bentuk apresiasi Pemko Medan terhadap kinerja jajaran DKP Kota Medan dalam rangka menata keindahan maupun kebersihan di ibukota Provinsi Sumatera Utara tersebut.

"Di tangan bapak-bapak dan ibu-ibu semua lah, Keindahan dan kebersihan di Kota Medan dapat terwujud. Atas dasar itulah besar harapan kami, bapak-bapak dan ibu-ibu semua dapat bekerja lebih baik dan maksimal lagi ke depannya ", kata Sekda.

Dengan melihat jumlah ASN dan PHL DKP yang sangat banyak ini, Sekda optimis taman - taman yang ada di Kota Medan akan tertata dengan baik, begitu juga dengan kebersihan Kota Medan. "Insya Allah dengan jumlah yang besar ini, Kota Medan akan bersih dari sampah. Bahkan, Kota Surabaya dan Jakarta bisa kita kalahkan,”tegasnya

Dia berharap agar seluruh ASN dan PHL DKP dapat bekerja dengan baik dan maksimal lagi. Disamping itu juga pekerjaan yang telah diamanahkan dapat dikerjakan dengan rutin dan waktu kerjanya pun harus 8 jam sehari.

"Jadi 8 jam kerja itu harus kita patuhi dan laksanakan dengan sebaik-baiknya. Sebagai kompensasinya, hak bapak-bapak dan ibu-ibupun kita penuhi tanpa ada pemotongan sepeser pun", tegasnya.

Sebagai bentuk keseriusan Sekda  untuk menghindari kemungkinan terjadinya pemotongan gaji para PHL DKP tersebut, mantan Kepala Bappeda Kota Medan itu langsung memberikan nomor handphone pribadinya. "Apabila ada pemotongan segera sampaikan langsung kepada saya, kecuali pemotongan terkait BPJS. Diluar itu tidak ada pemotongan sepeser pun,” tandasnya.

Sementara itu Kadis DKP M Husni SE  MSi mengungkapkan,  apel bersama ini bertujuan selain bertatap muka juga untuk mengotomatisasi fungsi kerja yang menjadi kewajiban Dinas DKP. Artinya,  apel ini dilakukan sebagai upaya motivasi dan evaluasi terhadap kinerja yang telah dilakukan DKP.

Dalam mewujudkan hal tersebut, menurut Kadis DKP, peran seluruh ASN dan PHL DKP sangat membantu. Untuk itu hal yang menjadi sorotan dan tekanan yang telah disampaikan Sekda  dalam apel bersama harus dipedomani dan dilaksanakan oleh seluruh ASN dan PHL DKP dengan penuh tanggung jawab.

Dalam laporannya kepada Sekda, Husni selanjutunya mengungkapkan, jumlah ANS di DKP Kota Medan sebanyak 524 orang dan PHL sebanyak 3.664 orang. Kemudian DKP terdiri dari 16 pejabat struktural dan 508 jabatan fungsional yang terbagi sebagai petugas administrasi kantor dan lapangan. (rel)