Sambut Hari Raya Imlek, LI BAPAN RI Sumut Salurkan 300 Paket Sembako Kepada Warga Kurang Mampu -->

Advertisement

Advertisement

Sambut Hari Raya Imlek, LI BAPAN RI Sumut Salurkan 300 Paket Sembako Kepada Warga Kurang Mampu

Sabtu, 27 Januari 2024

MEDAN - Dalam rangka menyambut Hari Raya Imlek 2575 yang jatuh pada tanggal 10 Februari 2024, DPD Lembaga Investigasi Badan Advokasi Penyelamat Aset Negara (LI BAPAN) Sumatera Utara melaksanakan Bakti Sosial menyalurkan ratusan paket sembako kepada warga kurang mampu di 2 titik yaitu Sekretariat Jalan Akasia I, Medan Timur dan Jalan Negara, Medan Timur, Sabtu (27/1/2024). 


Kegiatan dihadiri langsung oleh Kepala BAPAN RI Sumut, Thamrin Alias Akuang bersama Sekjen BAPAN RI, Iwan Ali Murtono. Dalam sambutannya ia berharap sembako yang diberikan kepada 

warga kurang mampu, dapat bermanfaat bagi masyarakat yang menerimanya. 


"Kegiatan kita hari ini adalah dalam rangka menyambut Hari Raya Imlek 2575, kami Lembaga Investigasi Badan Advokasi Penyelamat Aset Negara Sumatera Utara turut peduli kepada masyarakat yang kurang mampu, fakir miskin dan kaum duafa," ujar Kepala BAPAN RI Sumut, Thamrin Alias Akuang melalui Sekjen BAPAN RI Sumut, Iwan Ali Murtono. 


Iwan menjelaskan bahwa bantuan yang diberikan berupa paket sembako berupa 5 Kg beras, 1 liter minyak makan, 1 kg gula, 10 butir telur dan 10 bungkus mie instan. 


"Yang kami serahkan 300 paket yang disalurkan di 2 titik yaitu 150 paket sembako diserahkan di Sekretariat Jalan Negara dan sisanya disalurkan di Sekretariat Jalan Akasia I, Medan Timur ini," jelasnya. 


Iwan juga berharap dalam penyelenggaraan ini, pemilu Pilpres 2024 diharap dapat berjalan damai. 


"Harapan kita dalam penyelenggaraan ini, sebentar lagi menjelang Pemilu Pilpres 2024, kita berharap pada penyelenggaraan nantinya kita ingin Pemilu Damai, jadi itu harapan besar kami untuk bisa terwujud," harapnya mengakhiri. 


Dari pantauan wartawan, terlihat masyarakat antusias dan tertib mengikuti pembagian sembako. (Red)