Gebyar Kemerdekaan 2020, PLN Memberikan Diskon Khusus Bagi Pelanggan Yang Ingin Tambah Daya Listrik -->

Advertisement

Advertisement

Gebyar Kemerdekaan 2020, PLN Memberikan Diskon Khusus Bagi Pelanggan Yang Ingin Tambah Daya Listrik

Senin, 10 Agustus 2020

Foto: Maneger ULP Rayon Belawan Topan Ricardo (pakai kemeja putih lengan panjang)
pewartaonline.com | BELAWAN- Perusahaan Listrik Negara (PLN) memberi diskon khusus bagi pelanggan yang ingin tambah daya listrik di rumahnya. Jika biasanya warga harus mengeluarkan biaya dari Rp. 1.467,28,- (satu juta empat ratus enam puluh tujuh ribu) sampai Rp.4000.000,- (empat juta), kali ini hanya mengeluarkan biaya Rp. 170.845,- (seratus tujuh puluh ribu).
"Hanya Rp.170.845, sangat jauh dari harga normal," kata Manager ULP Rayon Belawan Topan Richardo.
Topan Richardo menjelaskan, program ini dalam rangka memeriahkan kemerdekaan Indonesia yang ke-75 tahun. PLN menyebutnya dengan Promo Gebyar Kemerdekaan 2020 Tambah Daya Super WOW.
Diskon tambah daya berlangsung hingga 30 September 2020.
"kami akan ke rumah warga dengan tetap mengikuti protokol kesehatan. Bagi pelanggan yang telah kami datangi ingin tambah daya, kami langsung memproses," sebut Topan.
Menurut Topan, penambahan daya dimulai dari rumah tangga tegangan rendah. Mulai dari daya 450 volt ampere (VA) sampai daya 4.400 VA, dengan pilihan daya akhir adalah daya 2.200 VA sampai daya 5.500 VA.
Ia (topan) menyebutkan, pelayanan ini menerapkan one day service. Artinya, pelanggan PT PLN (Persero) dihadapkan dengan administrasi mudah, cepat dan selesai hari itu juga.
"Begitu ada pelanggan yang mau, kami langsung memproses tambah daya di rumahnya hari itu juga," jelas pria berkaca mata tersebut.
Manager ULP rayon Belawan itu juga menjelaskan, pelanggan tidak perlu takut lonjakan tagihan jika menaikkan daya listrik. Menurutnya, kenaikan tagihan tergantung pola pemakaian pelanggan.
"Apabila naik daya akan naik juga biayanya, itu sama sekali tidak. Dan penambahan daya membuat pelanggan lebih nyaman menggunakan listrik, terkhusus rumah yang sehari-harinya melakukan kegiatan produktif," tegas Topan.
Bagi pelanggan yang ingin menikmati promo ini, sambung Topan, dapat menghubungi PLN melalui Contact Center PLN 123. Atau dapat diakses melalui ponsel (kode area+123), telepon 123, e-mail pln123@pln.co.id, Twitter @pln_123 dan Facebook PLN 123.
"Atau Instagram @pln123_official, website www.pln.co.id, aplikasi PLN MOBILE, serta melalui Kantor Unit Layanan Pelanggan PLN terdekat," tandasnya. (Kinoi)